Sabtu, 30 Agustus 2014

RESEP CARA MEMBUAT GUDEG ISTIMEWA

Hidangan mantab untuk di sajikan di meja makan anda kali ini mungkin berbeda dari biasanya.
Pastinya anda tidak asing dengan makanan khas Jogja yaitu gudeg . Bahan utama yang akan di olahpun murah dan gampang di dapat,ya…nangka muda. Kelihatanya mungkin hanya nangka muda yang banyak di temui di daerah pedesaan. Tapi jika di masak dengan resep pilihan,hasilnya akan sangat luar biasa enaknya. Nah,Dunia Resep kali ini akan mengajak anda untuk membuat gudeg yang istimewa.

Bahan-bahan:
  • 1/2 buah nangka muda / gori (bahasa jawa)
  • ½ ekor ayam muda.
  • 5 butir telor.
Bumbu-bumbu:
  • 4 butir kemiri.
  • 2 buah bawang merah.
  • 2 buah bawang putih.
  • 2 jari lengkuas.
  • 1 sendok ketumbar.
  • 5 lembar daun salam.
  • Gula merah,garam dan bumbu penyedap secukupnya.
Cara Membuatnya:
  • Gori atau nangka muda di iris kecil-kecil di cuci dan di tiriskan. Ayam di cuci dan di potong-potong.
  • Semua bumbu-bumbu di tumbuk halus kecuali daun salam dan gula merah. Gunakanbelanga atau kuali danalasilah denga daun jati muda,masukan potongan-potongan gori dengan cara mengaturnya.lalu masukkan daginga ayam,kemudian gori lagi,lalu telor dan bumbu.
  • Kemudian tuangi dengan air santan sampai penuh atau secukupnya. Rebus dengan api kecil.
  • Jangan di aduk-aduk,biarkan sampai masak hingga tak berair atau airnya tinggal sedikit.
  • Gudeg siap di hidangkan di meja makan anda…

Sampai di sini dulu resep membuat gudeg istimewa kali ini,nantikan aneka resep makan persembahan dari Dunia Resep selanjutnya..

0 komentar:

Posting Komentar

 
Design by Free WordPress Themes | Bloggerized by Lasantha - Premium Blogger Themes | cheap international calls
Design Downloaded from Free Blogger Templates | free website templates | Free Vector Graphics | Web Design Resources.